Bentuk dan Macam Extension File Images

Dalam dunia desain Grafis mungkin anda sering menjumpai extension seperti *.JPEG , *.JPG , *.PSD , dan lainnya. Apa dan dimana letak perbedaan extension file image tersebut, Untuk lebih jelasnya silahkan membaca artikel ini:

PSD (Photoshop Document)
Format file ini merupakan format asli dokumen Adobe Photoshop. Format ini mampu menyimpan informasi layer dan alpha channel yang terdapat pada sebuah gambar, sehingga suatu saat dapat dibuka dan diedit kembali. Format ini juga mampu menyimpan gambar dalam beberapa mode warna yang disediakan Photoshop. Anda dapat menyimpan dengan format file ini jika ingin mengeditnya kembali.

BMP (Bitmap Image)
Format file ini merupakan format grafis yang fleksibel untuk platform Windows sehingga dapat dibaca oleh program grafis manapun. Format ini mampu menyimpan informasi dengan kualitas tingkat 1 bit samapi 24 bit. Kelemahan format file ini adalah tidak mampu menyimpan alpha channel serta ada kendala dalam pertukaran platform. Untuk membuat sebuah objek sebagai desktop wallpaper, simpanlah dokumen Anda dengan format file ini. Anda dapat mengkompres format file ini dengan kompresi RLE.
Format file ini mampu menyimpan gambar dalam mode warna RGB, Grayscale, Indexed Color, dan Bitmap.

EPS (Encapsuled Postcript)
Format file ini merupakan format yang sering digunakan untuk keperluan pertukaran dokumen antar program grafis. Selain itu, format file ini sering pula digunakan ketika ingin mencetak gambar. Keunggulan format file ini menggunakan bahasa postscript sehingga format file ini dikenali oleh hampir semua program persiapan cetak.
Kelemahan format file ini adalah tidak mampu menyimpan alpha channel, sehingga banyak pengguna Adobe Photoshop menggunakan format file ini ketika gambar yang dikerjakan sudah final. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB, CMYK, Lab, Duotone, Grayscale, Indexed Color, serta Bitmap. Selain itu format file ini juga mampu menyimpan clipping path.

JPG/JPEG (Joint Photographic Expert Group)
Format file ini mampu mengkompres objek dengan tingkat kualitas sesuai dengan pilihan yang disediakan. Format file sering dimanfaatkan untuk menyimpan gambar yang akan digunakan untuk keperluan halaman web, multimedia, dan publikasi elektronik lainnya. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB, CMYK, dan Grayscale. Format file ini juga mampu menyimpan alpha channel, namun karena orientasinya ke publikasi elektronik maka format ini berukuran relatif lebih kecil dibandingkan dengan format file lainnya.

GIF (Graphic Interchange Format)
Format file ini hanya mampu menyimpan dalam 8 bit (hanya mendukung mode warna Grayscale, Bitmap dan Indexed Color). Format file ini merupakan format standar untuk publikasi elektronik dan internet. Format file mampu menyimpan animasi dua dimensi yang akan dipublikasikan pada internet, desain halaman web dan publikasi elektronik. Format file ini mampu mengkompres dengan ukuran kecil menggunakan kompresi LZW.

TIF (Tagged Image Format File)
Format file ini mampu menyimpan gambar dengan kualitas hingga 32 bit. Format file ini juga dapat digunakan untuk keperluan pertukaran antar platform (PC, Machintosh, dan Silicon Graphic). Format file ini merupakan salah satu format yang dipilih dan sangat disukai oleh para pengguna komputer grafis terutama yang berorientasi pada publikasi (cetak). Hampir semua program yang mampu membaca format file bitmap juga mampu membaca format file TIF.

PCX
Format file ini dikembangkan oleh perusahaan bernama Zoft Cooperation. Format file ini merupakan format yang fleksibel karena hampir semua program dalam PC mampu membaca gambar dengan format file ini. Format file ini mampu menyimpan informasi bit depth sebesar 1 hingga 24 bit namun tidak mampu menyimpan alpha channel. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB, Grayscale, Bitmpa dan Indexed Color.

PDF (Portable Document Format)
Format file ini digunakan oleh Adobe Acrobat, dan dapat digunakan oleh grafik berbasis pixel maupun vektor. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB, CMYK, Indexed Color, Lab Color, Grayscale dan Bitmap. Format file ini tidak mampu menyimpan alpha channel. Format file ini sering menggunakan kompresi JPG dan ZIP, kecuali untuk mode warna Bitmap yaitu menggunakan CCIT.

PNG (Portable Network Graphic)
Format file ini berfungsi sebagai alternatif lain dari format file GIF. Format file ini digunakan untuk menampilkan objek dalam halaman web. Kelebihan dari format file ini dibandingkan dengan GIF adalah kemampuannya menyimpan file dalam bit depth hingga 24 bit serta mampu menghasilkan latar belakang (background) yang transparan dengan pinggiran yang halus. Format file ini mampu menyimpan alpha channel.

PIC (Pict)
Format file ini merupakan standar dalam aplikasi grafis dalam Macintosh dan program pengolah teks dengan kualitas menengah untuk transfer dokumen antar aplikasi. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB dengan 1 alpha channel serta Indexed Color, Grayscale dan Bitmap tanpa alpha channel. Format file ini juga menyediakan pilihan bit antara 16 dan 32 bit dalam mode warna RGB.

TGA (Targa)
Format file ini didesain untuk platform yang menggunakan Targa True Vision Video Board. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB dalam 32 bit serta 1 alpha channel, juga Grayscale, Indexed Color, dan RGB dalam 16 atau 24 bit tanpa alpha channel. Format file ini berguna untuk menyimpan dokumen dari hasil render dari program animasi dengan hasil output berupa sequence seperti 3D Studio Max.

IFF (Interchange File Format)
Format file ini umumnya digunakan untuk bekerja dengan Video Toaster dan proses pertukaran dokumentasi dari dan ke Comodore Amiga System. Format file ini dikenali hampir semua program grafis yang terdapat dalam PC serta mampu menyimpan gambar dengan mode warna Bitmap. Format file ini tidak mampu menyimpan alpha channel.

SCT (Scitex Continous Tone)
Format file ini digunakan untuk menyimpan dokumen dengan kualitas tinggi pada komputer Scitex. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB, CMYK, dan Grayscale namun tidak mampu menyimpan alpha channel.

PXR (Pixar)
Format file ini khusus untuk pertukaran dokumen dengan Pixar Image Computer. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB dan Grayscale dengan 1 alpha channel.

RAW
Format file ini merupakan format file yang fleksibel untuk pertukaran dokumen antar aplikasi dan platform. Format file ini mampu menyimpan mode warna RGB, CMYK, dan Grayscale dengan 1 alpha channel serta mode warna Multichannel, Lab Color dan Duotone tanpa alpha channel.

DCS (Dekstop Color Separation)
Format file ini dikembangkan oleh Quark dan merupakan format standar untuk .eps. Format ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna Multichannel dan CMYK dengan 1 alpha channel dan banyak spot channel. Format file ini mampu menyimpan clipping path dan sering digunakan untuk proses percetakan (publishing). Ketika menyimpan file dalam format ini maka yang akan tersimpan adalah 4 channel dari gambar tersebut dan 1 channel preview.

FORMAT KOMPRESI
Beberapa program terutama yang berorientasi pada publikasi elektronik dan multimedia selalu memerlukan format file yang berukuran kecil agar ketika dibuka tidak akan lambat. Untuk keperluan tersebut diperlukan kompresi.
Berikut ini format file yang berorientasi publikasi elektronik dan multimedia dengan kompresinya masing-masing.

RLE (Run Length Encoding)
Kompresi ini mampu mengkompres file tanpa menghilangkan detail. Digunakan oleh Adobe Photoshop, TIFF dan sebagian besar program yang terdapat dalam Windows.

LZW (Lemple-Zif-Welf)
Sama seperti kompresi RLE, kompresi ini juga mampu mengkompres file tanpa menghilangkan detail. Kompresi ini digunakan oleh TIFF, PDF, GIF, dan format yang mendukung bahasa postscript. Kompresi ini sangat baik untuk mengkompres gambar dengan area besar yang menggunakan 1 warna.

JPG (Joint Photographic Experts Group)
Format ini mengkompres file dengan menghilangkan detail. Format file ini sering digunakan oleh JPG, PDF, dan format yang menggunakan bahasa postscript. Kompresi ini sangat baik digunakan untuk gambar dengan continous tone seperti foto.

CCIT
CCIT merupakan singkatan dari bahasa Perancis yang dalam bahasa Inggris disebut International Telegraph and Telekeyed Consultive Commitee.
Kompresi ini digunakan untuk mengkompres gambar hitam putih, dan mampu mengkompres file tanpa menghilangkan detailnya. Kompresi ini sering digunakan oleh PDF dan format lain yang menggunakan bahasa postscript.

CATATAN
========

* Ketika menyimpan dokumen pada format file yang tidak dapat menyimpan informasi layer, maka Anda harus mengubah gambar tersebut menjadi flaten image terlebih dulu.
* Format file yang dapat menyimpan mode warna Duotone hanyalah EPS, RAW, dan PSD. Oleh karena itu, ketika ingin menyimpan dalam format lain maka Anda harus mengubah mode warnanya terlebih dulu, menjadi RGB bila dokumen tidak ingin dicetak, karena informasi Duotone-nya akan diuraikan menjadi RGB.
* Format file yang dapat menyimpan mode warna Lab Color hanyalah PSD, RAW, TIF, PDF, dan EPS. Format file yang dapat menyimpan mode warna CMYK hanyalah PSD, RAW, EPS, TIF, JPG, PDF, dam SCT.
* Mode warna Indexed Color dapat menyimpan beberapa format file sesuai seting indexed color-nya.
* Mode warna RGB dapatdisimpan pada semua format file yang ada di Adobe Photoshop.
* Format yang direkomendasikan oleh para desainer profesional adalah
o PSD = untuk dokumen yang masih ingin diedit kembali
o EPS = untuk dokumen yang sudah final untuk persiapan cetak
o JPG = untuk cetak dengan kompresi di atas 8 bit dan untuk foto dalam web dengan kompresi di bawah 5.
o GIF = untuk ilustrasi dan animasi pada halaman web.
o TIF = untuk cetak, pertukaran dokumen antar platform serta sequence animasi

diambil dari : http://www.ilmugrafis.com/artikel.php?page=bentuk-dan-macam-extension-file-images

Hilangkan Password BIOS ( Reset BIOS )

Trik ini sangat berguna bila anda lupa password BIOS yang anda isikan. sehingga komputer anda tidak dapat masuk ke windows. untuk mereset BIOS dibutuhkan sedikit pengetahuan anda tetang DOS karena trik berikut kita lakukan lewat DOS.

- Buka Dos Prompt c:\> Ketik DEBUG Enter
- Muncul Tanda(-) pada DEBUG prompt ketik : o 70 2e Enter

- Tampil pada debug prompt -o 70 2e Enter
- Ketik o 71 ff Enter
- Ketik Q Enter

Selain melalui DOS, anda dapat pula mereset BIOS dengan cara melepas Baterai yang ada di Motherboard atau bisa anda lakukan juga dengan cara melepas jumper yang berada disebelah baterai yang bertuliskan Clear CMOS .

sumber

Tips dan Trik Menjebol Password MMC HP

Bagi Sobat semua tentunya tidak asing lagi dengan Barang yang namanya MMC.Karena MMC menyimpan banyak data dan mungkin data yang sangat penting, maka perlu melakukan pengamanan MMC dengan memasang kode password.Tetapi kadang Sobat "Blunder' alias senjata makan Tuan Passwordnya Lupa.Cara memasang kode password pada MMC sangat mudah, pilih menu ‘memory card’, pilih ‘option’ kemudian pilih ‘set password’ dan masukkan kode sesuai yang diinginkan.

Tapi, apa yang terjadi jika lupa akan password yang telah dibuat? MMC tidak akan berfungsi dengan baik. Atau jika membeli ponsel dengan MMC yang terkunci oleh kode si pemilik sebelumnya? Bagaimana cara mengetahui dan menjebol MMC yang terkunci (Lock)i?

Langsung aja ikuti langkah-langkah di bawah ini :
1.Ponselnya harus memiliki aplikasi ‘explorer’ untuk melakukan pelacakan file dan folder dalam ponsel, aplikasi ini banyak sekali dan sudah sangat umum seperti misalnya SeleQ, Fexplorer, FileMan dan masih banyak lainnya. Install ke dalam memory ponsel,
2.Kemudian dengan aplikasi tersebut cari file yang bernama “MMCSTORE”, file ini biasanya terletak di folder ’C\System’
3.Jika sulit, gunakan menu ‘find’ atau ‘search’, kemudian ketikkan nama file yaitu ‘mmcstore’ dan ponsel akan mencari file tersebut.
4.Selanjutnya kirim file mmcstore tersebut ke komputer melalui infrared, Bluetooth ataupun kabel data.
5.Melalui komputer atau PC, buka file mmcstore tersebut dengan menggunakan notepad.
6.Setelah terbuka, maka pada notepad akan terlihat dengan jelas, password dari MMC tersebut.
7.Dengan password tersebut lakukan penghapusan password “Remove Password” untuk menghilangkan kunci (lock password) pada MMC.

Selamat Mencoba Sukses dan Sharing di Blog ini Jika ada Kendala dan Masukan Tips Yang Lainnya. ,mmcstore, pasword mmcstore, hack mmc handphone

sumber

Trik Menjawab Email secara Otomatis

Trik ini berguna bagi anda yang sedang sibuk, sedang berlibur. yang dalam jangka waktu yang lama tidak dapat terkoneksi dengan jaringan Internet.Sering kali tidak sempat membalas pesan yang masuk ke alamat email ataupun melakukan pemberitahuan maupun konfirmasi kepada pengirim email.Berikut Trik menjawab pesan yang masuk ke Email secara otomatis.

1. Pertama-tama buka Email yahoo dulu dan login dengan browser favourite anda


2. Klik Option yang ada di sebelah kanan Atas
3. Pilih Mail Option
3. Setelah kamu klik Mail Option,pilih Vacation Response yang berada di bawah.
4. Tentukan tanggal durasi liburan anda, atur sesuai masa kepergian anda
5. Jangan lupa ketikkan pesan dibawahnya,maka si pengirim akan menerima e mail kita
6. Aktifkan fitur ini dengan cara mengklik Turn Auto Respone On

Warning :Berdasarkan pengalaman saya Pesan akan di kirimkan ke seluruh pengirim email dengan jawaban yang sama maka daripada itu pesan yang anda kirimkan setinglah dengan kata2 pemberitahuan.Selamat Mencoba semoga Sukses.

sumber

Reset HP

Pernahkah tiba-tiba hape kalian nge-hang ato mungkin sering muncul keterangan "memory full" padahal memorynya masih sangat mencukupi? Jika ada yang mengalami hal demikian, tidak usah khwatir dan repot-repot membawa hape kalian ke sevice centernya, berikut saya bagi tips bagaimana cara simple untuk mereset hape kalian semua. Jangan lupa ketika mereset, backup dulu data data kalian agar tidak hilang. Bagi pengguna Telkomsel, bisa menggunakan fitur Telkomsel Pelindung Dataku [sekalian promosi].

Caranya gampang, tinggal tekan *989# dan ikuti instruksi selanjutnya. Phonebook, SMS, Kalender dan data-data penting bisa tersimpan dengan aman, dan dapat diambil sewaktu-waktu. Biaya berlangganannya cukup murah, hanya Rp 5.000,-/bulan. Murah bukan??
Ada 2 cara buat reset Nokia
1. Soft Reset == untuk reset nokia yang hang / istilahnya cuman untuk reset atau restart handphone.. Kalian bisa ketik *#7780#
code diatas bisa me-restart handphone nokia kembali seperti semula tanpa menghilangkan data data atau software di dalam handphone.
2. Hard Reset == code yg ini buat install ulang handphone nokia
*#7370#
code diatas itu bisa me-reset Handphone nokia. tapi code yg kedua itu lain dengan code yg pertama.. jika code itu di ketikan.. maka handphone nokia tersebut akan hilang seluruh software dan data data yg ada di handphone. atau dengan kata lain, handphone itu balik lagi seperti saat beli baru.
Disarankan buat kalian jika pengen reset handphone gunakan yang code pertama aja.. kecuali jika handphone itu mengalami kerusakan seperti di bawah ini.
1. jika layar handphone cuman gelap item gak keluar apa apa dan tidak bisa booting.
2. handphone km bisa booting tapi cuman sampai "nokia" screen.
3. Jika kalian install software, tetapi software tersebut tidak bisa di uninstall.
4. Jika handphone kalian tidak bisa mendelete file yg ada di drive C.
5. Jika handphone kalian terkena virus dan tidak dapat tertolong lagi.
Langkah² untuk melakukan Hard reset setelah memasukan code nomer 2.
1. backup semua data yg ada di handphone ke tempat yg aman [bisa menggunakan fitur yang saya jelaskan diatas, karena semua file dan software di handphone akan terhapus semua.
2. pastikan batere handphone full.
3. matikan handphone.
4. tekan dan tahan tombol berikut ini secara ber-urutan.
- tombol dial warna hijau.
- tombol bintang (*)
- tombol angka nomer 3 (3) == tahan sambil menghidupkan handphone kamu.
5. jgn lepas memencet tombol angka 3 sampai keluar kata formating dilayar handphone kamu.
6. setelah beberapa saat, format akan selesai. dan skrg handphone nokia km sudah kembali seperti saat pertama km beli.
Selamat mencoba!!!

sumber

Handphone Nokia Yang Dapat Digunakan Sebagai Modem Komputer

Terkadang kita membutuhkan handphone sebagai modem komputer.Beberapa produk handphone nokia hanya dapat digunakan untuk mengakses internet via wap (berinternet langsung menggunakan hp) tetapi tidak dapat digunakan jadi modem, dan ada juga hp nokia yang sudah terintegrasi modul modem di dalamnya, hp yang di dalamnya telah terintegrasi modul modem ini dapat digunakan (difungsikan) jadi modem komputer anda untuk mengakses internet.

Ada banyak jenis kartu /simcard yang bisa anda gunakan untuk mengakses internet, saat ini ada beberapa jenis simcard, seperti:
a. Telkomsel (as,simpati,kartu halo, ketiganya dapat disetting menjadi telkomsel flash)
b. Indosat (im3, mentari, star one, im2 broom classic,im2 broom unlimited, dll)
c. Xl
d. Three
e. Axis
d. Fren
e. dll
Catatan:
Jika hp gsm maka hanya bisa menggunakan simcard gsm (demikian juga dengan hp cdma).

Berikut ini adalah handphone nokia yang dapat anda gunakan sebagai modem untuk mengakses internet, sumber: (http://www.nokia.co.id/)

Nokia 2630 BM
Nokia 2660
Nokia 2760
Nokia 2855
Nokia 2865 cdma
Nokia 3109
Nokia 3120
Nokia 3230
Nokia 3250
Nokia 3500
Nokia 3555
Nokia 3555b
Nokia 3555c
Nokia 5200
Nokia 5300
Nokia 5310
Nokia 5500
Nokia 5610
Nokia 5700
Nokia 6021
Nokia 6085
Nokia 6086
Nokia 6102i
Nokia 6103
Nokia 6110
Nokia 6111
Nokia 6120
Nokia 6121
Nokia 6124
Nokia 6125
Nokia 6126
Nokia 6131
Nokia 6131NFC
Nokia 6133
Nokia 6151
Nokia 6165 cdma
Nokia 6210
Nokia 6210s
Nokia 6220
Nokia 6230
Nokia 6230i
Nokia 6233
Nokia 6234
Nokia 6255 cdma
Nokia 6260
Nokia 6267
Nokia 6270
Nokia 6275 cdma
Nokia 6280
Nokia 6282
Nokia 6290
Nokia 6300
Nokia 6301
Nokia 6500
Nokia 6555
Nokia 6555b
Nokia 6555c
Nokia 6620
Nokia 6630
Nokia 6650
Nokia 6651
Nokia 6670
Nokia 6680
Nokia 6681
Nokia 6682
Nokia 6810
Nokia 6820
Nokia 6822
Nokia 7280
Nokia 7370
Nokia 7373
Nokia 7380
Nokia 7390
Nokia 7500
Nokia 7600
Nokia 7610
Nokia 7710
Nokia 7900
Nokia 8600
Nokia 8800
Nokia 8910i
Nokia 9300
Nokia 9300i
Nokia 9500
Nokia E50
Nokia E51
Nokia E60
Nokia E61
Nokia E61i
Nokia E62
Nokia E65
Nokia E70
Nokia E90
Nokia N70
Nokia N71
Nokia N72
Nokia N73
Nokia N75
Nokia N76
Nokia N77
Nokia N78
Nokia N80
Nokia N81
Nokia N82
Nokia N91
Nokia N92
Nokia N93
Nokia N93i
Nokia N95
Nokia N96

(Keterangan : seri diatas diambil dari situs nokia, mungkin masih ada seri yang lain yang terlewatkan. jika seri nokia anda tidak ada dalam list, bisa cek lebih detail ke situs nokia, jika dalam spesifikasinya tidak ada kata modem, berarti hp tsb tidak dapat digunakan sebagai modem)

Cek Penyebab Kenapa Komputer Cepat Panas



Pada umumnya ada banyak hal yang menyebabkan komputer menjadi overheating alias terlalu panas, berikut beberapa penyebab dan solusi pemecahannya.

1. Komputer digunakan main game terlalu lama. Untuk bermain game terutama dengan gambar yang beresolusi tinggi, diperlukan 3 komponen yang bekerja berat yaitu processor, memory dan VGA. Processor yang bekerja terlalu berat akan menimbulkan panas tinggi dan bisa saja menyebabkan komputer langsung mati sendiri. Mencegahnya, Anda bisa menambahkan kipas pengisap pada bagian belakang CPU untuk mengisap udara panas dari dalam.

2. Perhatikan processornya. Ada perbedaan antara processor AMD dengan Intel. Processor terbaru Intel hanya membolehkan panas sampai 72oC sedangkan AMD bisa sampai 85oC jadi ada perbedaan signifikan apabila diraba dengan tangan. Tetapi jika masalah panas ini kemudian menyebabkan komputer jadi lambat atau mati sendiri barulah jadi masalah.

3. Fan pendingin rusak atau kotor berdebu. Jika kecepatan kipas sudah menurun atau sangat berdebu maka suply udara pendingin juga akan menurun sehingga Processor menjadi overheating. Cara mencegahnya, Anda bisa membuka kipas pendingin, bersihkan dari debu lalu pastikan bahwa kipas tersebut masih berputar dengan normal, atau jika sudah diketahui rusak, maka diganti saja.

4. BIOS overclock. BIOS yang overclock atau performance kartu grafis, CPU, motherboard, RAM dan semua komponen di dalam casing CPU dibuat maksimum, dapat menyebabkan computer menjadi panas atau lebih buruk lagi bisa menyebabkan komputer tidak berfungsi sama sekali. Mencegahnya, jika overclock ini penyebabnya, selakan kembalikan BIOS ke posisi normal kembali.

5. Power Suply bermasalah. Jika terjadi kebocoran pada Power Suply,maka tegangan listrik keluar ke moterhboard dan dapat seluruh komponen listrik CPU jadi panas, atau sejumlah komponen langsung rusak. Mencegahnya, bias menggunakan Stabilizator atau UPS untuk menjaga tegangan listrik.

6. Posisi Aluminium Heatsink (pendingin) tidak tepat. Jika aluminium ini tidak menempel dengan tepat pada badan processor, maka processor dapat mudah overheat lalu kemudian komputer pasti mati sendiri. Mencegahnya, jika mungkin Anda bisa melakukannya, hati-hatilah ketika membuka fan di atas processor dan periksa apakah aluminium heatsink menempel dengan tepat pada Processor. Jika perlu, buka aluminium pendingin dan bersihkan pasta pada permukaan permukaan processor lalu oleskan kembali pasta yang baru.

7. Aluminium Heatsink (pendingin) Processor atau pada VGA berdebu/kotor. Pastikan aluminium pendingin cukup bersih dari debu karena debu bisa menghambat proses pendinginan yang dari kipas. Caranya dapat membersihkan kipas pendingin processor setiap 6 bulan sekali.

Trik Bikin Pesan Peringatan Sebelum Masuk Windows

Jika mungkin computer Anda sering dipakai oleh orang lain tanpa sepengetahuan Anda, kini Anda bisa membuat satu kreasi asyik untuk memberikan peringatan kepada orang lain yang mencoba memakai komputer tanpa izin. Anda bisa mengutak-atik bagian registry computer Anda, dengan langkah sebagai berikut :

* Jalankan regedit dengan cara klik [Start]>>[Run] kemudian ketikkan “regedit” (tanpa tanda kutip), tekan ENTER atau OK sehingga akan muncul jendela Registry Editor.

* Pilih HKEY_LOCAL_MACHINE\ SOFTWARE\ Microsoft\ WindowsNT\ CurrentVersion\ WinLogon
* Pada panel sebelah kanan, double klik pada “LegalNoticeCaption”, dan akan muncul kotak edit string
* Pada kotak tersebut, tuliskan pesan atau peringatan yang Anda inginkan lalu klik OK
* Restart computer untuk melihat hasilnya


Aplikasi Internet untuk Orang Buta

Orang yang mengalami kebutaan pada matanya, ketika akan menggunakan computer pada umumnya dibantu dengan software screen-reader. Namun untuk membeli software screen-reader biayanya cukup mahal, sekitar lebih dari USD 1.000, sehingga terkadang mereka tidak bisa duduk seperti orang biasa di perpustakaan atau di warung Internet (warnet). Kini, sebuah program dengan dasar Web terbaru akan membantu para orang buta untuk mengubah situasi tersebut.

Program yang ada di web tersebut bernama WebAnywhere. WebAnywhere dikembangkan oleh mahasiswa lulusan ilmu computer dari University of Washington, Jeffrey Bigham. Tidak seperti software lain yang harus diinstal di PC, WebAnywhere adalah sebuah aplikasi Internet yang dapat membuat Web dapat diakses oleh orang yang buta.
Bigham berharap bahwa orang yang buta akan dapat mengecek waktu keberangkatan pesawat di computer Airport, merencanakan naik bis dengan rute yang diinginkan melalui computer di perpusatakaan, atau mengetik email dengan cepat lewat Internet. Untuk mendapatkan WebAnywhere, orang yang buta harus mengaturnya untuk online, yang mugkin akan bertabrakan dengan computer yang tidak siap untuk memberikan feedback verbal kembali. Namun, Bigham menemukan dalam penelitiannya, bahwa WebAnywhere, yang khusus digunakan oleh orang buta tersebut, akan tahu trik keyboard dan kapan harus bertanya untuk bantuan.

Sekali WebAnywhere online lewat Internet, orang yang buta dapat surfing menggunakan browser WebAnywhere, yang dapat dihubungkan ke halaman web dan kemudian menyuarakan isi artikel dalam halaman tersebut dengan keras, selama computer memiliki speaker atau headphone. Program WebAnywhere juga dapat melompati bagian judul, tab, chart atau membaca halaman dari atas hingga ke bawah.

Lindsay Yazzolino, mahasiswi buta berusia 19 tahun dari Universitas Brown, yang bekerja part time di University of Washington, mengungkapkan bahwa WebAnywhere merupakan improvisasi besar dari total kekurangan akses public selama ini. Yazzolino, sangat senang dengan fitur yang dimiliki WebAnywhere dan beberapa keystroke navigasi halaman di dalamnya, terutama karena program WebAnywhere tersebut gratis digunakan.

Bigham mengharapkan orang lain dapat membuat improvisasi dengan program WebAnywhere, dengan membuatnya sebagai open source yang akan mengundang orang-orang yang suka bermain-main dengan kode dan terbuka untuk programmer dari mana saja. Richard Ladner, professor di fakultas ilmu computer University of Washington, menginginkan ada search engine komersial yang mau mengadopsi modul WebAnywhere, dan suatu saat nanti Ladner berharap, orang buta juga dapat mendisain halaman web mereka sendiri.


sumber : http://www.beritanet.com

Konversi Bilangan Desimal, Biner, Oktal dan Heksadesimal

Konversi Bilangan Desimal, Biner, Oktal dan Heksadesimal. Bilangan desimal adalah bilangan yang menggunakan 10 angka mulai 0 sampai 9 berturut2. Setelah angka 9, maka angka berikutnya adalah 10, 11, 12 dan seterusnya. Bilangan desimal disebut juga bilangan berbasis 10. Contoh penulisan bilangan desimal : 1710. Ingat, desimal berbasis 10, maka angka 10-lah yang menjadi subscript pada penulisan bilangan desimal.

Bilangan biner adalah bilangan yang hanya menggunakan 2 angka, yaitu 0 dan 1. Bilangan biner juga disebut bilangan berbasis 2. Setiap bilangan pada bilangan biner disebut bit, dimana 1 byte = 8 bit. Contoh penulisan : 1101112

Bilangan oktal adalah bilangan berbasis 8, yang menggunakan angka 0 sampai 7. Contoh penulisan : 178

Bilangan heksadesimal, atau bilangan heksa, atau bilangan basis 16, menggunakan 16 buah simbol, mulai dari 0 sampai 9, kemudian dilanjut dari A sampai F. Jadi, angka A sampai F merupakan simbol untuk 10 sampai 15. Contohpenulisan : C516

langsung saja ambil sebuah contoh bilangan desimal yang akan dikonversi ke biner. Setelah itu, akan saya lakukan konversi masing2 bilangan desimal, biner, oktal dan heksadesimal.

Misalkan bilangan desimal yang ingin saya konversi adalah 2510.

Maka langkah yang dilakukan adalah membagi tahap demi tahap angka 2510 tersebut dengan 2, seperti berikut :

25 : 2 = 12,5

Jawaban di atas memang benar, tapi bukan tahapan yang kita inginkan. Tahapan yang tepat untuk melakukan proses konversi ini sebagai berikut :

25 : 2 = 12 sisa 1. —–> Sampai disini masih mengerti kan?

Langkah selanjutnya adalah membagi angka 12 tersebut dengan 2 lagi. Hasilnya sebagai berikut :

12 : 2 = 6 sisa 0. —–> Ingat, selalu tulis sisanya.

Proses tersebut dilanjutkan sampai angka yang hendak dibagi adalah 0, sebagai berikut :

25 : 2 = 12 sisa 1.

12 : 2 = 6 sisa 0.

6 : 2 = 3 sisa 0.

3 : 2 = 1 sisa 1.

1 : 2 = 0 sisa 1.

0 : 2 = 0 sisa 0…. (end)

Nah, setelah didapat perhitungan tadi, pertanyaan berikutnya adalah, hasil konversinya yang mana? Ya, hasil konversinya adalah urutan seluruh sisa-sisa perhitungan telah diperoleh, dimulai dari bawah ke atas.

Maka hasilnya adalah 0110012. Angka 0 di awal tidak perlu ditulis, sehingga hasilnya menjadi 110012. Sip?

Lanjut…..sekarang saya akan menjelaskan konversi bilangan desimal ke oktal.

Proses konversinya mirip dengan proses konversi desimal ke biner, hanya saja kali ini pembaginya adalah 8. Misalkan angka yang ingin saya konversi adalah 3310. Maka :

33 : 8 = 4 sisa 1.

4 : 8 = 0 sisa 4.

0 : 8 = 0 sisa 0….(end)

Hasilnya? Coba tebak…418!!!

Sekarang tiba waktunya untuk mengajarkan proses konversi desimal ke heksadesimal…

Seperti biasa, langsung saja ke contoh. Hehe…

Misalkan bilangan desimal yang ingin saya ubah adalah 24310. Untuk menghitung proses konversinya, caranya sama saja dengan proses konversi desimal ke biner, hanya saja kali ini angka pembaginya adalah 16. Maka :

243 : 16 = 15 sisa 3.

15 : 16 = 0 sisa F. —-> ingat, 15 diganti jadi F..

0 : 16 = 0 sisa 0….(end)

Nah, maka hasil konversinya adalah F316. Mudah, bukan?

—————————————————————————————————————————————-

Fiuh..Lanjut lagi…

Sekarang kita beralih ke konversi bilangan biner ke desimal. Proses konversi bilangan biner ke bilangan desimal adalah proses perkalian setiap bit pada bilangan biner dengan perpangkatan 2, dimana perpangkatan 2 tersebut berurut dari kanan ke kiri bit bernilai 20 sampai 2n.

Langsung saja saya ambil contoh bilangan yang merupakan hasil perhitungan di atas, yaitu 110012. Misalkan bilangan tersebut saya ubah posisinya mulai dari kanan ke kiri menjadi seperti ini.

1

1

1

Nah, saatnya mengalikan setiap bit dengan perpangkatan 2. Ingat, perpangkatan 2 tersebut berurut mulai dari 20 sampai 2n, untuk setiap bit mulai dari kanan ke kiri. Maka :

1 ——> 1 x 20 = 1

0 ——> 0 x 21 = 0

0 ——> 0 x 22 = 0

1 ——> 1 x 23 = 8

1 ——> 1 x 24 = 16 —> perhatikan nilai perpangkatan 2 nya semakin ke bawah semakin besar

Maka hasilnya adalah 1 + 0 + 0 + 8 + 16 = 2510.

Nah, bandingkan hasil ini dengan angka desimal yang saya ubah ke biner di awal tadi. Sama bukan?

—————————————————————————————————————————————-

Sudah ini, sudah itu, sekarang….nah, konversi bilangan biner ke oktal. hehe…siap?

Untuk merubah bilangan biner ke bilangan oktal, perlu diperhatikan bahwa setiap bilangan oktal mewakili 3 bit dari bilangan biner. Maka jika kita memiliki bilangan biner 1101112 yang ingin dikonversi ke bilangan oktal, langkah pertama yang kita lakukan adalah memilah-milah bilangan biner tersebut, setiap bagian 3 bit, mulai dari kanan ke kiri, sehingga menjadi seperti berikut :

110 dan 111

Sengaja saya buat agak berjarak, supaya lebih mudah dimengerti. Nah, setelah dilakukan proses pemilah2an seperti ini, dilakukan proses konversi ke desimal terlebih dahulu secara terpisah. 110 dikonversi menjadi 6, dan 111 dikonversi menjadi 7. Hasilnya kemudian digabungkan, menjadi 678, yang merupakan bilangan oktal dari 1101112…

“Tapi, itu kan kebetulan bilangan binernya pas 6 bit. Jadi dipilah2 3 pun masih pas. Gimana kalau bilangan binernya, contohnya, 5 bit?” Hehe…Gampang..Contohnya 110012. 5 bit kan? Sebenarnya pemilah2an itu dimulai dari kanan ke kiri. Jadi hasilnya 11 dan 001. Ini kan sebenarnya sudah bisa masing2 diubah ke dalam bentuk desimal. Tapi kalau mau menambah kenyamanan di mata, tambahin aja 1 angka 0 di depannya. Jadi 0110012. Tidak akan merubah hasil perhitungan kok. Tinggal dipilah2 seperti tadi. Okeh?

—————————————————————————————————————————————-

Selanjutnya adalah konversi bilangan biner ke heksadesimal.

Hmm…sebagai contoh, misalnya saya ingin ubah 111000102 ke bentuk heksadesimal. Proses konversinya juga tidak begitu rumit, hanya tinggal memilahkan bit2 tersebut menjadi kelompok2 4 bit. Pemilahan dimulai dari kanan ke kiri, sehingga hasilnya sbb :

1110 dan 0010

Nah, coba lihat bit2 tersebut. Konversilah bit2 tersebut ke desimal terlebih dahulu satu persatu, sehingga didapat :

1110 = 14 dan 0010 = 2

Nah, ingat kalau 14 itu dilambangkan apa di heksadesimal? Ya, 14 dilambangkan dengan E16.

Dengan demikian, hasil konversinya adalah E216.

Seperti tadi juga, gimana kalau bilangan binernya tidak berjumlah 8 bit? Contohnya 1101012? Yaa…Seperti tadi juga, tambahin aja 0 di depannya. Tidak akan memberi pengaruh apa2 kok ke hasilnya. Jadi setelah ditambah menjadi 001101012. Selanjutnya, sudah gampang kan?

—————————————————————————————————————————————-

Selanjutnya, konversi bilangan oktal ke desimal. Hal ini tidak terlalu sulit. Tinggal kalikan saja setiap bilangan dengan perpangkatan 8. Contoh, bilangan oktal yang akan dikonversi adalah 718. Maka susunannya saya buat menjadi demikian :

1

7

dan proses perkaliannya sbb :

1 x 80 = 1

7 x 81 = 56

Maka hasilnya adalah penjumlahan 1 + 56 = 5710.

—————————————————————————————————————————————-

Habis konversi oktal ke desimal, maka saat ini giliran oktal ke biner. Hehe..

Langsung ke contoh. Misalkan saya ingin mengubah bilangan oktal 578 ke biner. Maka langkah yang saya lakukan adalah melakukan proses konversi setiap bilangan tersebut masing2 ke 3 bit bilangan biner. Nah, angka 5 jika dikonversi ke biner menjadi….? 1012. Sip. Nah, 7, jika dikonversi ke biner menjadi…? 1112. Mantap. Maka hasilnya adalah 1011112 Jamin benar deh….

—————————————————————————————————————————————-

Hmm…berarti…sekarang giliran konversi oktal ke heksadesimal.

Untuk konversi oktal ke heksadesimal, kita akan membutuhkan perantara, yaitu bilangan biner. Maksudnya? Maksudnya adalah kita konversi dulu oktal ke biner, lalu konversikan nilai biner tersebut ke nilai heksadesimalnya. Nah, baik yang konversi oktal ke biner maupun biner ke heksadesimal kan udah dijelaskan. Coba buktikan, bahwa bilangan oktal 728 jika dikonversi ke heksadesimal menjadi 3A16. Bisa kan? Bisa dong…

—————————————————————————————————————————————-

Selanjutnya adalah konversi bilangan heksadesimal ke desimal.

Untuk proses konversi ini, caranya sama saja dengan proses konversi biner ke desimal, hanya saja kali ini perpangkatan yang digunakan adalah perpangkatan 16, bukan perpangkatan 2. Sebagai contoh, saya akan melakukan konversi bilangan heksa C816 ke bilangan desimal. Maka saya ubah dulu susunan bilangan heksa tersebut, mulai dari kanan ke kiri, sehingga menjadi sebagai berikut :

8

C

dan kemudian dilakukan proses perkalian dengan perpangkatan 16, sebagai berikut :

8 x 160 = 8

C x 161 = 192 ——> ingat, C16 merupakan lambang dari 1210

Maka diperolehlah hasil konversinya bernilai 8 + 192 = 2002.

—————————————————————————————————————————————-

Tutorial berikutnya, konversi dari heksadesimal ke biner.

Dalam proses konversi heksadesimal ke biner, setiap simbol dalam heksadesimal mewakili 4 bit dari biner. Misalnya saya ingin melakukan proses konversi bilangan heksa B716 ke bilangan biner. Maka setiap simbol di bilangan heksa tersebut saya konversi terpisah ke biner. Ingat, B16 merupakan simbol untuk angka desimal 1110. Nah, desimal 1110 jika dikonversi ke biner menjadi 10112, sedangkan desimal 710 jika dikonversi ke biner menjadi 01112. Maka bilangan binernya adalah 101101112, atau kalau dibuat ilustrasinya seperti berikut ini :

B 7 —-> bentuk heksa

11 7 —-> bentuk desimal

1011 0111 —-> bentuk biner

Hasilnya disatukan, sehingga menjadi 101101112. Understood?

—————————————————————————————————————————————-

Last but not least, konversi heksadesimal ke oktal.

Nah, sama seperti konversi oktal ke heksadesimal, kita membutuhkan bantuan bilangan biner. Lakukan terlebih dahulu konversi heksadesimal ke biner, lalu konversikan nilai biner tersebut ke oktal. Sebagai latihan, buktikan bahwa nilai heksadesimal E716 jika dikonversi ke oktal menjadi 3478. Hehe…Kamu bisa!!!

Windows 7 Versi Terbaru Bahasa Afrika



NAIROBI – Bahasa yang terdapat di sistem operasi terbaru besutan Microsoft, Windows 7, akan diterjemahkan ke 10 bahasa Afrika. Upaya tersebut untuk menningkatkan penggunaan Windows 7 sekaligus melawan pembajakan.

Sepuluh bahasa yang rencananya akan direalisasikan pada 2011 tersebut adalah bahasa Sesotho sa Leboa, Setswana, isiXhosa, isiZulu, Afrikaans, Hausa, Igbo, Yoruba, kiSwahili dan Amharic.

“Ini terkait dengan akses teknologi di benua Afrika agar lebih familiar dengan konteks dan bahasa sehingga mampu memecahkan hambatan yang selama ini terjadi,” ujar Mark Matunga, Manager Microsoft Eastern and Southern Africa seperti dikutip dari PC World, Senin (30/11/2009).

Selama ini, bahasa yang sering digunakan dalam dunia teknologi Afrika adalah Inggris dan Perancis. Terkadang masyarakat Afrika sulit untuk mengerti bahasa-bahasa tersebut.

“Kehadiran terjemahan windows 7 ke bahasa lokal menjamin pengguna di Afrika untuk lebih baik dalam mengekspresikan idenya bahkan untuk di blog, situs berita, dan email,” ujar Francis Hook, Manager IDC East Africa.

Penerjemahan bahasa ke dalam bahasa lokal, menurut Hook, juga dapat membantu masyarakat Afrika menuju era globalisasi. Dengan adanya bahasa lokal, masyarakat Afrika dapat mengikuti isu-isu di luar dan mengekspresikan pendapatnya lewat bahasa lokal.

Negara seperti Tanzania nantinya dapat menggunakan bahasa Kiswahili di MS Office, sedangkan Etopia akan menggunakan bahasa Amharic. “Bahasa memiliki kekuatan untuk memberikan gambaran kepada setiap orang untuk suatu produk dan internet, orang menginginkan produk tersebut mewakili komunitasnya,” kata ahli linguistik University of Nairobi, Hezron Mogambi.

sumber : http://komputer.terbaru2010.com

Disk Optikal Kapasitas 1TB dipamerkan oleh TDK


Pada pameran CEATEC baru-baru ini di Jepang, TDK memamerkan prototipe cakram optik dengan kapasitas 1TB. Teknik ini dilakukan dengan membuat 16 lapisan perekaman pada medium, masing-masing dengan kapasitas 32GB. Sebagai perbandingan, disc Blu-ray memiliki kapasitas 25GB atau 50GB (dual layer) dan maksimum empat lapisan.

Disk ini memiliki transmittance cahaya yang sangat tinggi, dengan 95,1 persen untuk setiap lapisan dan 72,6 persen untuk seluruh disk. Bagian dari bahan yang digunakan untuk penciptaan dari disk baru ini sudah digunakan untuk media Blu-ray, sehingga daya tahan sudah terbukti, kata seorang wakil dari TDK.

Kecepatan membaca dari disk baru juga dikatakan identik dengan Blu-ray juga, sementara tingkat simbol kesalahan untuk membaca data yang keluar berkisar antara 1 x 10-5 untuk 1 x 10-4, atau cukup rendah untuk produksi komersial . Ketebalan adalah salah satu kekurangan yang perlu ditangani. Lapisan rekaman Blu-ray perlu 100μm atau kurang, sedangkan disk TDK adalah 260μm tebal, menyebabkan penyimpangan lensa optik.

TDK mengatakan membutuhkan dukungan dari pembuat disc lain sebelum dapat mengkomersialisasikan media disk terbaru ini, dengan aplikasi yang diharapkan untuk backup, digunakan dalam penyiaran maupun recording di rumah.

sumber : http://www.beritateknologi.com

MRAM: Teknologi Terbaru Memori Komputer, 10 Kali Lebih Cepat dari RAM

Kecepatan komputer selalu didambakan oleh siapa saja. Berbagai usaha dan penelitian terus dilakukan untuk meningkatkan kemampuan komputer. Beberapa waktu yang lalu super komputer tercepat di dunia telah hadir untuk membantu militer amerika melakukan perhitungan. Kini giliran sebuah teknologi di bidang Memory komputer.



Sebelumnya Anda pasti pernah mendengar istilah RAM (Ramdom Access Memory) untuk menyebut memory komputer. Memory RAM ini memiliki berbagai jenis mulai dari EDO RAM, DDR1, DDR2 dan beberapa jenis lainnya.

Namun ternyata RAM saja elum cukup untuk memuaskan kebutuhan manusia akan tuntutan kecepatan. Oleh karena itu, Fisikawan dan Insinyur Jerman mengembangkan sebuah jenis memory baru.

Memory tersebut diberi nama Magnetoresistive Random Access Memory (MRAM), memory ini bukan hanya lebih cepat daripada RAM tetapi juga Lebih hemat Energi. Kehadiran MRAM sepertinya akan meningkatkan perkembangan mobile computing dan level penyimpanan dengan cara membalik arah kutub utara-selatan medan magnit.

IBM dan beberapa perusahaan pengembang yang lain berencana menggunakan MRAM, MRAM ini akan memutar elektron-elektron untuk mengganti kutub magnet. Hal ini juga dikenal sebagai spin-torque MRAM (Torsi putar MRAM) teknologi inilah yang kini sedang dikembangkan oleh para fisikawan dan insinyur Jerman.

Dengan membangun pilar-pilar kecil berukuran 165 nano meter, akan mengakibatkan magnet variabel pada atas lapisan akan mengakibatkan arus listrik mengalir dari bawah ke atas dan akan memutar posisi elektron. Medan magnet ini akan berubah dan hanya membutuhkan sedikit waktu untuk merubah kutub medan magnet ini. Kemudian kutub utara dan selatan akan bertukar.

Jika anda bingung dengan proses di atas, tidak usah dihiraukan juga tidak apa-apa. Atau kalau mau membaca sendiri yang versi inggris disini.

Yang pasti, kecepatan MRAM mencapai 10 kali lipat kecepatan RAM. KEcepatan ini masih bisa terus dikembangkan dimasa depan.

4 Langkah Membuat Router Mikrotik dengan Mudah

Ini cara cepat atau mungkin lambat untuk membuat router dengan mikrotik. Sebagai contoh Mikrotik sudah terinstal dikomputer. Dan dengan adanya 2 buat landcard pada komputer server

Ether0 –> Internet dengan ip 202.10.10.4
Ether1 –> Local dengan ip 192.168.0.254
Gateway yang diberikan dari isp 202.10.10.1
DNS yang diberikan dari ISP 202.10.10.254 dan 202.10.10.50

Berikut langkah-langkahnya:



setting ip addres dari ip tersebut

/ip address add address=202.10.10.4/28 interface=ether0
/ip address add address=192.168.0.254/24 interface=ether1

setting route gateway

/ip route add gateway=202.10.10.1

setting DNS /ip dns print

primary-dns: 202.10.10.254
secondary-dns: 202.10.10.50
allow-remote-requests: yes
cache-size: 2048KiB
cache-max-ttl: 1w
cache-used: 1937KiB

kemudian buat NAT

/ip firewall nat add chain=srcnat src-address=192.168.0.0/24
out-interface=ether0 action=src-nat to-addresses=202.10.10.4 to-ports=0-65535

setelah itu coba ping ke GATEWAY dan DNS

SELAMAT MENCOBA

Pendidikan Islam bagi Remaja

Pada usia antara 13 sampai 18 tahun atau saat anak baru memasuki masa studi level SLTP sampai lulus SLTA disebut dengan masa puber. Masa puber adalah masa perubahan drastis. Perubahan hormonal ini disertai dengan pertumbuhan fisik dan kejiwaan.

Istilah remaja (teenager) disebut juga dengan adolescene yang secara psikologis ditandai dengan sejumlah perubahan kognitif, emosional, fisikal dan perilaku yang dapat menjadi penyebab konflik di satu sisi dan perkembangan kepribadian positif di sisi yang lain.


Lingkungan rumah dan orang tua masih memainkan peran penting bagi perilaku dan pilihan hidup yang dilakukan remaja. Artinya, remaja yang memiliki hubungan baik dengan orang tuanya kecil kemungkinan akan terlibat dalam berbagai perilaku yang tidak baik seperti merokok, minum alkohol, berkelahi dan/atau hubungan seksual di luar nikah.

Pemikiran, ide dan konsep yang dikembangkan pada masa remaja ini akan sangat berpengaruh pada kehidupan masa depan anak dan akan memainkan peran besar dalam pembentukan karakter dan kepribadian anak. Pada waktu yang sama, pada sebagian remaja periode ini adalah masa sulit, membosankan, tiada menentu dan tanpa motivasi. Untuk itu memberikan motivasi agar mereka menjadi invididu besar dan diterima secara sosial sangatlah perlu. Memberi bacaan buku-buku biografi orang ternama baik level nasional dan dunia akan sangat membantu menginspirasi and memotivasi mereka. Tentu saja, biografi Nabi Muhammad hendaknya menjadi bacaan pertama.

Al Ghazali mengatakan bahwa salah satu faktor metode pendidikan Islam yang baik adalah dengan memberikan anak suatu lingkungan pertemanan yang baik, bermoral and religius. Kondisi ini menjadi lebih diperlukan saat anak memasuki masa remaja. Karena tidak sedikit dari mereka yang lebih mengasosiasikan diri dengan teman-temannya, dari pada dengan orang tuanya. Karena itu pengaruh lingkungan sangatlah besar dalam membentuk karakter anak.

Pesantren

Dalam hal ini, mengirim anak ke pesantren akan memenuhi anjuran Al Ghazali di atas yakni menempatkan anak remaja dalam lingkungan yang baik dan religius di satu sisi. Sementara keinginan orang tua akan model pendidikan apapun dalam level SLTP SLTA sudah tersedia di pesantren di sisi yang lain.

Saat ini menurut saya pesantren adalah solusi pendidikan terbaik bagi anak usia remaja. Baik pendidikan secara sosial religius maupun pendidikan umum. Apapun keinginan dan harapan orang tua akan masa depan anaknya tidak akan terhalangi dengan mengirim anaknya ke pesantren pada usia remaja.

Berbagai macam model pesantren dengan berbagai fasilitas sudah tersedia saat ini sesuai dengan kondisi sosial-ekonomi orang tua dengan berbagai level pendidikan yang tersedia dalam satu kompleks pesantren. Mulai dari TK, SD, SLTP, SLTA dan bahkan perguruan tinggi.

Di saat di mana kenakalan remaja dan seks bebas sudah mencapai level yang sangat mengkhawatirkan, mengirim anak ke pesantren menjadi kebutuhan natural bagi orang tua untuk memberikan iklim yang baik dalam proses belajar anak. Kecuali apabila orang tua tidak peduli akan masa depan anaknya

sumber : fatih syuhud

Membuat Folder Super Hidden

Menyembunyikan folder yang menurut Anda penting itu memang perlu dilakukan. Akan tetapi, kalau hanya di buat hidden biasa, folder yang kita hidden tersebut masih bisa terlihat dengan cara yang lazim kita lakukan yaitu lewat "tools-folder options-view" kemudian beri tanda pada "Show hidden files and folders",,
Oleh sebab itu, masih ada cara lagi untuk menghidden folder kita tanpa terlihat walaupun sudah melalui fol;der option, semua usaha itu sia-sia. folder yang sudah diberi attribut tersebut tidak akan terlihat. super hidden bro...




Oke sekarang bagaimana caranya untuk menyembunyikan folder dengan memanfaatkan bahasa pemrograman DOS? ada yang tahu,,ooowww jangan salah pasti sudah banyak yang tahu. tapi berdasarkan pengalaman saya masih banyak juga yang belum tahu trik ini.

Yang perlu anda persiapkan adalah file atau folder yang ingin anda sembunyikan dan sebuah komputer yang memakai sistem operasi windows tentunya. Sekarang kita mulai....
pertama kita musti menghidupkan komputer terlebih dahulu..ini penting bro, kalau komputer kita mati lebih baik kita tidur..iya kagak??
kalau semuanya sudah tampak dan sudah hidup, fokuskan pandangan anda pada menu Start-Run. Pada kotak dialog Run yang muncul ketik "cmd" tanpa tanda petik.

Cari direktori dimana folder atau file yang hendak kita sembunyikan berada. misalnya folder pribadi saya bernama "agoes" terletak di drive "D" pada direktori "setya".
maka hal pertama yang harus anda lakukan adalah pindah drive dari drive "C" ke drive "D" dengan mengetik "D:" tanpa tanda petik kemudian tekan enter.

Karena folder yang hendak kita sembunyikan (disini saya mengambil contoh folder agoes) berada pada folder "setya" maka kita harus masuk terlebih dahulu ke dalam folder "setya". bagaimana caranya???lho kok nanya ciii.. bgini critanya,...he he he..just kidding bro
caranya dengan mengetik "cd" diikuti nama foldernya, untuk lebih jelasnya lihat gambar

Yupss kita sudah berada pada area yang berbahaya bro. folder "agoes" yang akan kita sembunyikan berada pada area ini. maka trik inti kita yaitu dengan memberi attribut sistem dan hidden atau bahasa gaulnya super hidden pada folder kita. lho kok atributnya harus super hidden seh?? yup pertanyaan bagus, begini ceritanya.. apabila kita memberi attribut sistem dan hidden maka folder tersebut tidak akan bisa terlihat, walaupun dengan cara yang lazim kita lakukan yaitu lewat "tools-folder options-view" kemudian beri tanda pada "Show hidden files and folders",, semua usaha itu sia-sia. folder yang sudah diberi attribut tersebut tidak akan terlihat. super hidden bro...
Otree sekarang bagaimana caranya??
kita lanjutkan..tadi kita telah sampai pada area folder "setya", sebagai pengingat folder "agoes" berada pada folder ini. untuk memberikan attribut pada folder "agoes" caranya cukup ketik "attrib +s +h agoes" kemudian tekan enter.

sekarang coba cari folder "agoes" di windows explorer..apa yang terjadi??menghilang bukan??

untuk mengembalikan folder "agoes" menjadi terlihat lagi maka kita cukup mengganti simbol "+" menjadi "-".

Selamat Mencoba

Menuju Ke Sumber

slow but sure,,,,